
Jakselmu.id | Jakarta. – Berlokasi di Rumah Kolaborasi yang juga sebagai tempat Sekretariat Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Pancoran Jl. Pancoran Barat XI No.50 RT/RW : 01/03, Kelurahan Pancoran Jakarta selatan, PCM dan PRM Se-Pancoran resmi dikukuhkan Sabtu, (06/12/25).
Tampak hadir dalam acara pengukuhan ini, Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Jakarta Selatan Dr. Edy Sukardi, M.Pd, Ketua PCM Pancoran Ustadz Ahmad Sahal, masing-masing Pimpinan dari Ranting Pancoran, Cikoko, Kalibata, Duren tiga dan Rawajati.
Dalam kata sambutannya Ketua PCM Pancoran mengatakan, seperti apa yang dikatakan oleh pendiri Muhammadiyah bahwa, hendaknya ada sekelompok orang yang dapat menyerukan kepada orang lain untuk menegakkan yang hak dan mencegah yang batil sesuai dengan yang ajarkan dalam Al-Qur’an, maka PCM Pancoran tergugah untuk turut serta berdakwah seperti apa yang dikatakan oleh KH. Ahmad Dahlan didaerah Pancoran, tentunya dengan berkolaborasi dengan pihak yang lainnya.
Hal yang hampir senada juga disampaikan oleh Ketua PDM Jakarta Selatan dalam kata sambutannya, “Sebagai gerakan amal yang berkemajuan, Muhammadiyah harus bersinergi dengan yang lain, sehingga dapat bermanfaat bagi masyarakat,” oleh karena itu sebagai Organisasi, Muhammadiyah bertugas sebagai pelangsung dan penyempurna gerakan Islam.
Acara pengukuhan PCM dan PRM Se-Pancoran ini diakhiri dengan Tausiyah sangat mendalam serta menawan hati dengan tema “Mengokohkan Pengkhidmatan Kader Berkemajuan” yang disampaikan oleh Prof. Dr. Saiful Bahri, Lc, M.A, (Wan)